Saturday, June 20, 2015

AMD Perkenalkan Lima Kartu Grafis Sekaligus

Menyusul kehadiran duet kartu grafis papan atas Radeon R9 Fury dan Fury X yang dipamerkan dalam ajang E3 minggu ini, AMD merinci detil spesifikasi lima kartu grafis lain dari seri Radeon 300.



Mereka adalah Radeon R9 390X, R9 390, R9 380, R7 370, dan R7 360.

Kelima kartu grafis tersebut, sebagaimana dirangkum Kompas Tekno dari Maximum PC, Sabtu (20/6/2015) duduk di bawah Radeon R9 Fury dan Fury X dalam hierarki produk AMD.

GPU yang digunakan pun bukan Fiji seperti pada Fury, melainkan chip terdahulu yang dinamai ulang (re-brand).  

R9 390X dan R9 390 masing-masing dipersenjatai GPU Grenada (Hawaii) dengan stream processor sejumlah 2816 buah dan 2560 buah.

R9 380 dan R7 370 masing-masing datang dengan chip Antigua (Tonga) dan Trinidad (Pitcairn) yang memiliki stream processor sebanyak 1792 buah dan 1024 buah.

Terakhir, ada R7 360 dengan GPU Tobago (Bonaire) dan stream processor 768 buah. Dengan banderol harga eceran sebesar 109 dollar AS, ia merupakan model termurah di antara kelima Radeon 300.

Adapun R9 380 dan R7 370 masing-masing dihargai 199 dollar AS dan 149 dollar AS, sementara R9 390X dan R9 390 dijual seharga 429 dollar AS dan 329 dollar AS.


Sumber : Kompas.com

Categories: ,

0 comments:

Post a Comment

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Copyright © kz blog's | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | BTheme.net      Up ↑